Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Alumni 2007 Nesixtas Berbagi Kebahagiaan

Alumni 2007 Nesixtas Berbagi Kebahagiaan

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Alumni SMPN 6 Tasikmalaya Tahun Angkatan 2007 atau yang lebih tenar dengan kata Nesixtas 2007 menyalurkan bantuan santunan kepada Anak Yatim dan Piatu.

Bantuan tersebut diberikan secara simbolis oleh perwakilan alumni kepada Kepala Sekolah SMPN 6 Tasikmalaya, H. Nanang, S.Pd., M.Si seusai acara Halal Bihalal, Kamis (12/5/2022).

Dalam Kesempatan itu, Kepala Sekolah SMPN 6 Tasikmalaya, H. Nanang, mengatakan, pihaknya menyambut baik aksi sosial yang diinisiasi alumni lulusan tahun 2007 itu.

“Kami atas nama Kepala Sekolah dan warga SMPN 6 Tasikmalaya, mengucapkan terimakasih kepada anak-anaku sekalian dari angkatan 2007 yang sudah memberikan sebagian harta untuk adik-adiknya yang tidak mampu di lingkungan sekolah ini.”ucapnya.

Tak lupa, Nanang pun mendo’akan mereka (alumni-red) serta memberikan motivasi, agar kegiatan serupa bisa menjadi agenda tahunan angkatan 2007.

“Mudah-mudahan ini bermanfaat untuk mereka yang menerimanya dan semoga dibalas oleh Allah SWT dengan pahala yang berlipat ganda.”ucapnya.

“Kegiatan ini harus ada tindak lanjut atau di programkan, untuk membantu adik-adik kita yang keadaannya kurang beruntung”katanya.

Dia pun berharap, agar alumni tiap angkatan bisa jadi pelopor dalam berbagai hal.

Selain itu, Nanang juga mengundang kepada seluruh alumni untuk bisa hadir dalam acara milad sekolah.

Kemudian, ia memberikan peluang penuh kepada alumni untuk mengelola kegiatan tersebut. Supaya, acara ulang tahun bisa lebih meriah dan berkesan.

“Kami mengundang seluruh alumni angkatan untuk menghadiri acara milad sekolah, nanti bisa juga sekalian reuni disini. Sebaiknya dipelopori oleh satu angkatan supaya lebih meriah dan berkesan untuk semua”pungkasnya.

Sementara itu, Perwakilan alumni angkatan, Viki Perdiansyah, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan usulan dari rekan sejawatnya usai acara buka bersama beberapa waktu lalu.

Selain itu, dia menuturkan, sumber donasi berasal dari sumbangan para alumni angkatan 2007 untuk disalurkan kepada siswa-siswi SMPN 6 Tasikmalaya.

“Alhamdulillah, kurun waktu kurang lebih dua pekan kita kumpulkan donasi yang masuk dari rekan kita. Dari dana itu, kita alokasikan untuk 50 paket alat tulis yang disalurkan hari ini”ujarnya.(ib)

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *