Home / Berita Jabar / Anggota DPRD Pangandaran Rara Agustin Serahkan Bantuan APD Ke Puskemas Padaherang

Anggota DPRD Pangandaran Rara Agustin Serahkan Bantuan APD Ke Puskemas Padaherang

Kabupaten Pangandaran, Faktualjabar.com – Anggota DPRD Pangandaran Komisi II dari Fraksi PDI Perjuangan Rara Agustin menyerahkan bantuan Alat Perlingan Diri (APD) dan Masker untuk tenaga medis ke UPTD Puskesmas Padaherang, yang diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Suryati, Jum’at (03/04/2020) pukul 14.30 WIB, bertempat di Aula Puskesmas Padaherang.

Kepala UPTD Puskesmas Padaherang Suryati, menyampaikan APD dan masker yang diberikan langsung oleh anggota DPRD Pangandaran Rara Agustin sangat bermanfaat bagi para tenaga medis yang menjalankan tugasnya dilapangan dan juga sebagai kelengkapan penanganan dalam mengantisifasi penyebaran pendemi Covid – 19.

“secara pribadi dan atas nama beberapa staf dan tenaga medis sangat berterima kasih atas perhatian dan pemberian dari Ibu Rara Agustin, yang peduli dan respeknya akan para tenaga medis yang menjalankan tugas penanggulangan pencegahan Covid – 19” ucapnya

Sementara itu Rara Agustin anggota DPRD Pangandaran berinisiatif dan sebagai bentuk kepeduliannya memberikan bantuan APD berupa baju dan masker untuk mencegah penyebaran COVID-19, saat menyerahkan bantuan APD di UPTD Puskesmas Padaherang.

Rara juga menyampaikan bahwa diharapkan tidak ada lagi kekhawatiran dari para tenaga medis dalam menjalankan tugasnya karena munculnya suspect Covid – 19 yang dirasakannya selama ini.

“Saya sudah mendengar dan membaca disalah satu media online baru – baru ini, bahwa bentuk keprihatinan ini menjadi inisiatif kami dalam memberikan bantuan APD”tuturnya

Dalam kesempatan tersebut, Rara juga menyampaikan peran aktif tenaga medis yang dikomandoi oleh Ibu Suryati, begitu besar dan sangat diharapkan dalam penanganan wabah Covid-19.

Apalagi ditengah kondisi seperti ini yang tengah berperang melawan Covid-19. Tentunya garda terdepan “berperang” ini adalah para dokter dan tenaga kesehatan, dengan taruhan nyawa dalam pengabdianya.

“Jadi sangat wajar dalam situasi ini, petugas kesehatan mendapat perhatian, karena memang merekalah yang berada di garis terdepan,” tegas Rara.

Turut dihimbau kepada masyarakat Kecamatan Padaherang, agar waspada terhadap penularan corona, dengan cara mematuhi segala petunjuk dan arahan dari UPTD Puskemas Padaherang dalam penanganan Covid -19 dalam hal ini Ibu Suryati selaku Kepala Puskesmas.

“Kita yang mengantisipasi, maka keluarga dan saudara kita akan turut terlindungi,” pesan Rara, sembari berharap suspect Covid -19 tidak pernah sampai di Kecamatan Padaherang”, pungkasnya. (driez)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *