Home / Berita Jabar / Cluster 1 Kabupaten Pangandaran Gelar Bursa Inovasi Desa

Cluster 1 Kabupaten Pangandaran Gelar Bursa Inovasi Desa

Kabupaten Pangandaran, Faktualjabar.com – Kabupaten Pangandaran mengadakan Bursa Inovasi Desa (BID) yang di selenggarakan oleh Tim Program Inovasi Desa (TPID) kali ini meliputi clutser 1 dari 3 Kecamatan di Kabupaten Pangandaran yakni Kecamatan Kalipucang 9 Desa, Padaherang 14 Desa, dan Mangunjaya 5 Desa, dihadiri oleh Sekdis Kabupaten, Camat dari 3 Kecamatan, Tenaga Ahli, Pendamping Desa dan beberapa Wartawan, bertempat di Gedung Dakwah Padaherang Rabu (21/08/2019)

Bertujuan Untuk Mendiseminasikan informasi pokok terkait Program Inovasi Desa (PID). Pengetahuan dan Inovasi Desa secara khusus.

Menginformasikan secara singkat pelaku-pelaku program ke pemangku kebijakan di tingkat Kabupaten Kota, Kecamatan dan Desa. Dan pelaku yang terlibat dalam pengelolaan pengetahuan dan inovasi desa.

Selain itu juga untuk Memperkenalkan inisiatif atau inovasi masyarakat yang berkembang di desa dalam menyelesaikan masalah dan mendukung kualitas kegiatan pembangunan. Serta Menjadi komitmen replikasi sesuai pemerintah desa. 

Dikatakan Ketua Pelaksana TPID Sutrisno Wibowo, dalam sambutanya, Rabu (21/08/2019)

“semoga dengan Bursa Inovasi Desa ini bisa menghasilkan Terdesiminasinya informasi penting terkait program inovasi desa. Rencana kegiatan Pengelolaan Pengetahuan Inovasi Desa (PPID ) dan Penyedia Peningkatan Teknis Desa (P2KTD)”ucapnya.

Lanjut Sutrisno, Kegiatan pelaksaan BID ini terselenggara dari 15 % alokasi DOK dari masing – masing kecamatan Clutser 1 dari 3 kecamatan sebesar Rp 17.416.200,-.

Ditempat yang sama Camat Padaherang Kustiman, S.Sos, M.M, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya Bursa Inovasi Desa kepada TPID selaku penyelenggara.

“selaku pamong praja selalu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat khususnya terkait program inovasi desa ini yang harus diakomodir oleh pihak pembina desa yakni tingkat kecamatan, sebagai peserta harus memberikan output sesuai kondisi dari desa setempat dan pemanfaatannya alokasi dana desa secara maksimal”pungkasnya.(Hendris)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *