Home / Berita Jabar / Kartar Desa Dusun Balater Desa Sindangwangi Inisiasi Adakan Upacara Bendera HUT RI Ke 76

Kartar Desa Dusun Balater Desa Sindangwangi Inisiasi Adakan Upacara Bendera HUT RI Ke 76

Pangandaran, Faktualjabar.com – Upacara kemerdekaan HUT Republik Indonesia (RI) ke-76 tahun dimasa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) tentu berbeda dibandingkan daripada di tahun sebelumnya.

Khususnya di Kabupaten Pangandaran sendiri, sejak pandemi kegiatan yang biasanya dilaksanakan secara gebyar di lapangan umum terbuka kini sudah tidak ada.

Namun meskipun demikian, warga di Pangandaran tidak putus semangat untuk melaksanakan upacara kemerdekaan HUT RI. Salah satunya warga yang berada di Dusun Balater, Desa Sindangwangi, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.

Dengan dipelopori Karang Taruna setempat, beberapa anak-anak hingga orang tua berbaris menghadap bendera merah putih yang diikat di tihang net bola voli.

Mereka, memanfaatkan lokasi lapangan voli yang berada di lingkungannya untuk melaksanakan upacara penghormatan terhadap sang merah putih.

Ketua Karang Taruna Dusun Balater, Tantan menyampaikan bahwa penghormatan terhadap sang merah putih ini sudah ke dua kalinya.

“Bulan agustus tahun 2020 kemarin dan sekarang kan sama masih pandemi, jelas tak bisa upacara gebyar seperti sebelumnya. Makanya, kita lakukan seadanya saja,” ujar Tantan kepada Faktualjabar.com di rumahnya seusai upacara penghormatan terhadap sang merah putih, Rabu (18/8/2021).

Kegiatan agustusan tahun kemarin dan sekarang itu sama-sama sepi karena banyak kegiatan yang sifatnya memeriahkan HUT RI dipangkas.

“Memeriahkannya, sekarang kita hanya upacara penghormatan, sepeda santai anak-anak, voli dan pembagian hadiah,” katanya.

Menurut Ia, kalau sebelum pandemi Covid-19 kegiatan memeriahkan HUT RI itu cukup banyak.

“Selain kegiatan yang tadi, untuk memeriahkan HUT RI kita biasanya menyediakan panggung hiburan mulai dari siang sampai malam,” kata Tantan.

“Ya sekarang karena pandemi, kita harus menjaga prokes Covid juga. Makanya, seadanya saja. Yang penting, sekarang kita sudah menghormati jasa pahlawan, mendoakan dan ada kegiatan memeriahkan kecil kecilan juga meskipun tidak semeriah sebelum pandemi.”

Ia berharap, selain menghormati dan mendoakan para pahlawan kedepannya juga budaya memeriahkan kemerdekaan HUT RI tetap ada.

“Ya semoga, pandemi wabah penyakit korona juga secepatnya bisa musnah dari muka bumi ini khususnya di Pangandaran,” tutupnya (driez)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *