Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Pangandaran ke Mangunjaya

Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Pangandaran ke Mangunjaya

Kabupaten Pangandaran, Faktualjabar.com – Kunjungan Kerja Ketua Komisi IV beserta anggotanya ke Desa Sukamaju Kecamatan Mangunjaya Selasa (12/05/2020) di Aula Desa Sukamaju.

Komisi IV Salah satu membidangi Kesehatan memberikan apresiasi kepada satuan gugus tugas Kecamatan Mangunjaya terhadap penangan pencegahan pemutusan mata rantai Covid-19.

Sebelum menuju ke tempat isolasi khusus di SDN 2 Sukamaju, Ketua Komisi IV beserta anggota dewan lainnya berdiskusi dengan para SKPD Kecamatan Mangunjaya dan Padaherang yang diwakili oleh Sekretaris camat masing – masing kecamatan, Perangkat Desa dan para relawan gugus tugas.

Dalam sambutannya Sekmat Mangunjaya Entung Cursadi juga mengungkapkan Rasa terima kasihnya kepada DPRD Kabupaten Pangandaran Komisi IV bidang kesehatan, yang sudah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke kecamatan Mangunjaya.

“mudah mudahan kekurangan yang ada menjadi bahan pertimbangan dan secepatnya bisa di bantu dalam hal penanganan Covid-19 ini serta terimakasih juga kepada DPRD komisi IV kabupaten pangandaran yang telah memberi bingkisan untuk peserta isolasi khusus mandiri mudah mudahan bisa bermanfaat untuk kesehatan peserta isolasi tersebut”paparnya.

Ketua Komisi IV DPRD Pangandaran Wowo, memaparkan apresiasi kepada seluruh gugus tugas di kecamatan Mangunjaya, karena sudah bekerja keras untuk memutus rantai virus Corona atau covid-19 dan sedikit kami berikan bingkisan kepada peserta isolasi khusus mandiri

“Melihat kondisi seperti ini mudah – mudahan peserta isolasi khusus dan mandiri tidak bertambah lagi dan secepatnya pandemi Covid-19 ini, tidak berkepanjangan dan segera berakhir di bumi ini sehingga masyarakat bisa beraktifitas normal kembali seperti biasanya lagi,”pungkasnya. (driez)

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *