Home / Politik & Hukum / Polresta Tasikmalaya, Gelar Lomba Sinergitas Tiga Pilar

Polresta Tasikmalaya, Gelar Lomba Sinergitas Tiga Pilar

Kota tasikmalaya, Faktualjabar.com-Lomba sinergitas tiga pilar yang diselenggarakan oleh Polres Kota Tasikmalaya Sabtu ( 29/06/2019 ) merupakan bagian dari kegiatan Hut Bhayangkara ke 73 tahun 2019.

Lomba tersebut di ikuti oleh tiga Pilar yaitu (Bhabinkamtibmas, Babinsa dan kades/ Lurah) se – wilayah hukum polres tasikmalaya kota.

Acara tersebut dibuka oleh Kabag Renc Kompol. Arisbaya, SH adapun maksud dan tujuan kegiatan lomba tiga pilar tersebut antara lain untuk meningkatkan sinergitas tiga pilar di wilayah, meningkatkan wawasan dan pengetahuan anggota dilapangan agar lebih memahami dan bertanggung jawab terhadap tugas personil juga untuk memupuk silaturahmi antar personil TNI, POLRI dan Kades/ Lurah.

Dari serangkaian kegiatan lomba tersebut menurut penilaian dewan juri yang dipimpin oleh Kasat Binmas didampingi Kasat Intel dan KBO Binmas menghasilkan juara I dari tim tiga pilar Polsek Mangkubumi Juara II tim tiga pilar poksek jamanis dan Juara III tim tiga pilar polsek manonjaya. ( Ade )

About admin

Check Also

Apudin Ketua MPP Sikapi, Komitmen Ketua DPRD Pangandaran Mencla Mencle

Pangandaran, Faktualjabar.com – Menyikapi hasil audiens masyarakat tentang penolakan pinjaman hutang daerah Senin, 11 Desember …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *