Home / Berita Jabar / Tagana Di Pangandaran Miliki Peran Penting Berikan Edukasi Kepada Masyarakat

Tagana Di Pangandaran Miliki Peran Penting Berikan Edukasi Kepada Masyarakat

Pangandaran, Faktualjabar.com – Salah satu organisasi sosial yang bergerak dalam bidang penanggulangan bencana alam dan bencana sosial berbasiskan masyarakat keberadaannya sangat dibutuhkan oleh masyarakat baik dalam kondisi terjadi bencana maupun tidak, terlebih kondisi pantai selatan Pangandaran Jawa Barat,  rawan akan bencana.

Taruna siaga bencana (Tagana) Kabupaten Pangandaran hadir dalam mitigasi siaga bencana alam bagi masyarakat. Secara geografis Kabupaten Pangandaran berada dijalur laut lepas samudra hindia, artinya pesisir pantai yang berpotensi tsunami, tak sampai disitu Pangandaran juga dikelilingi pegunungan batu yang rawan longsor dan berpotensi banjir.

Untuk itu Tagana mempunyai peran penting dalam memberikan edukasi kepada masyarakat sehingga diharapkan meningkatkan rasa empati dan kewaspadaan masyarakat akan mencegah terjadinya bencana alam.

demikian ungkap Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan saat menghadiri acata Coffe Morning bersama Tagana dalam HUT ke-17 Tagana Indonesia, di RM Minasari Pamugaran Pangandaran, Senin (29/03/2021).

Hadir juga Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Pangandaran H. Wawan Kustaman beserta SKPD terkait. (Driez)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *