Home / Berita Jabar / Untuk Peningkatan Pelayanan, Pemkot Tasik Canangkan RSUD dr Soekardjo Jadi Type A

Untuk Peningkatan Pelayanan, Pemkot Tasik Canangkan RSUD dr Soekardjo Jadi Type A

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Baru Baru ini Walikota Tasikmalaya Drs H Budi Budiman mengunjungi Rektor Universitas Padjadjaran untuk berkonsultasi peningkatan Tipe RSUD Dr Soekardjo dsri tipe B ke tipe A. Dalam hal peningkatan Kesehatan
Pemerintah Kota Tasikmalaya terus berupaya terutama di RSUD Dr Soekardjo.

Seperti yang diunggah oleh Akun Pribadi Walikota Tasikmalaya di Media Sosial Instragram @budibudiman27 mengunggah Foto bersama Rektor Unpad dengan menuliskan “Bersama Rektor Unpad Prof.dr. Tri Hanggono Achmad, membahas rencana peningkatan status RSUD dr.Soekarjo menjadi RS Type A di Wilayah Priangan Timur”tulisnya

Rencana Pemkot Tasik untuk meningkatkan tipe RSUD Dr Soekardjo ini dibenarkan oleh Direktur RSUD dr Soekardjo, dr .Wasisto kepada tasikzone.com mengatakan Tujuan ditingkatkannya Tipe Rumah Sakit iada lain untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

“semakin tinggi tipenya akan semakin lengkap pelayanannya, contoh sekarang untuk mengobati penyakit gondok harus ke bandung, namun kalau sudah tipe A nanti tidak usah ke bandung bisa di tasik. Tujuannya tiada lain untuk melayani masyarakat, masyarakat cukup berobat di Tasik tidak usah ke bandung. mudah dilayani dan semakin canggih”ungkap dr. Wasisto usai mengadakan Pertemuan dengan BPJS Kesehatan di Ruangan Walikota, Rabu (23/05/2018).

Ditanya untuk segi Infrastuktur Rumah Sakit sudah mumpuni dan alat alat canggih RSUD dr Soekardjo sudah memiliki 4 alat canggih, seperti DSWL alat pemecah batu ginjal yang sangat canggih.

“Adapun untuk target tipe A nanti kami akan berkordinasi dengan tim di Upad minimal 3 tahun sudah bisa meningkat tipe Rumah Sakit”pungkasnya.

Untuk Menggapai itu semua, RSUD dr. Soekardjo kembali akan mengundang Tim dari Unpad. Serta selain itu juga RSUD dr soekardjo harus meningkatkan SDM nya

“Untuk Tipe A RS harus punya dokter Sub spesialis. Untuk saat ini kami baru memiliki Dokter Sub spesialis Bedah digestif kami punua 1, namun tim Dari Unpad menyarankan untuk menambah sub spesialis minimal di Rumah Sakit untuk tipe A harus ada 4 sub spesialis. Dan Kami menargetkan Sub spesialis anak, bedah, penyakit dalam dan ginjal. Kanker serta kebidanan”jelas Wasisto.(Ib)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *