Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Andi Arsyil Akan Boyong Fans Wisata Religi Ke Tasikmalaya

Andi Arsyil Akan Boyong Fans Wisata Religi Ke Tasikmalaya

Kabupaten Tasikmalaya, Faktualjabar.com- QINI Nasional yang ke 136 & Peringatan Nabi Muhammad SAW menampilkan Bintang Tamu Andi Arsyil yang terkenal lewat sinetron “Tukang Bubur Naik Haji”, Kegiatan tersebut di selenggarakan di halaman Mesjid Al Fattah, Pagendingan Desa Jatihurip Kecamatan Cisayong, juma’t pagi (01/12/2017).

Andi Arsyil mengungkapkan dirinya sangat senang bisa datang ke Pondok Pesantren Idrisiyyah yang berada di Tasikmalaya ini udaranya Adem beda dengan suasana Jakarta “Saya seneng banget datang kesini perasaannya tenang, adem terus sambutannya hangat dari semua santri” ungkapnya.

Dirinya bisa datang ke Tasikmalaya Dulu pernah ketemu dengan Syekh Akbar di jakarta, kemudian ngundang untuk di ajakin main kesini dalam rangka turut meramaikan Qini yang ke 136.

“Tadi juga melakukan syuting bareng bersama Syekh Akbar untuk di tayangkan di media untuk masyarakat yang tidak sempet datang kesini”katanya.

Sambung ia, dirinya merasa nikmat disini, ada kelezatan tersendiri buatnya ini penting buat orang-orang tahu bahwa ini sangat menyenangkan, serta ada sesuatu yang sehat lahir dan batiniyah.

“Saya sudah diskusi sama Ketua Fans clubnya untuk ngajakin yang lainnya, untuk datang kesini wisata religi, untuk bisa menikmati minimal suasana dan atmosfirnya” pungkasnya.(dian)

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *