Home / Berita Jabar / DPRD Kota Tasik Soroti Indeks Pendidikan Meningkat di Era Pandemi Covid-19 ?

DPRD Kota Tasik Soroti Indeks Pendidikan Meningkat di Era Pandemi Covid-19 ?

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- DPRD Kota Tasikmalaya menggelar Rapat Paripurna ke 3 Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Tasikmalaya Tahun 2020 dan Pembentukan Panitia Khusus LKPJ Pembahas LKPJ yang diselenggarakan di ruang rapat paripurna DPRD Kota Tasikmalaya, rabu (31/3/2021).

Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Aslim mengatakan permasalahan-permasalahan yang paling krusial di Kota Tasikmalaya yang menjadi sorotan penting yakni permasalah angka kemiskinan semakin meningkat, Indeks pendidikan meningkat, ekonomi terganggu, kesehatanpun sama menjadi sorotan penting.

” naiknya angka kemiskinan di Kota Tasikmalaya itupun berdasar adanya pandemi covid-19, nah itu menjadi sorotan kita bersama karena mau tidak mau pandemi itu sangat berdampak” ungkapnya kepada awak media seusai LKPJ.

Kemudian, yang akan dikaji bersama yaitu indeks pendidikan semakin meningkat, yang menjadi pertanyaan dalam kondisi covid-19 kenapa bisa meningkat??

“kita akan gali sedemikian rupa kenapa dalam kondisi covid-19 indeks pendidikan bisa meningkat, padahal dalam pandemi covid-19 endingnya pendidikan melalui daring ini yang dilaksanakan selama setahun ini dirasa tidak maksimal” jelasnya.

Kita pun akan membahas tata kelola Pemerintahan di Kota Tasikmalaya, terlepas hari ini dipimpin oleh PLT Walikota ataupun bukan, itu no problem.

“Yang namanya abdi negara itu harus bekerja dengan baik, walaupun memang tidak ada informasi yang krusial di birokrasi” pungkasnya.(ib)

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *