Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / DPW Partai Gelora Adakan Roadshow Ke DPD Kabupaten Tasik

DPW Partai Gelora Adakan Roadshow Ke DPD Kabupaten Tasik

Kabupaten Tasikmalaya, faktualjabar.com-Dalam rangka menerima road show Ketua Bidang Teritori Dewan pimpinan Nasional (DPN) Gelora Bapak Zairofi dan Ketua DPW Jabar Bapak H. Haris Yuliana, dimana rapat tersebut dimulai pada pukul 17.00 wib s.d. selesai bertempat di Jalan Singaparna Kantor Gelora Kabupaten Tasikmalaya, (11/09/2021)

Rapat tersebut dibuka oleh Ketua DPD Gelora Kabupaten Tasikmalaya H. Asep Hidayat. Acara tersebut merupakan pertama kali kunjungan ke Kantor Gelora Kabupaten Tasikmalaya, yang sebelumnya dilakukan melalui zoom meeting (online). Rombongan Road Show disambut langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gelora Kabupaten Tasikmalaya Asep Hidayat, LC selaku tuan rumah.

Dalam sambutannya, Asep Hidayat, LC melaporkan meski secara kestrukturan partai Gelora Kabupaten Tasikmalaya belum sepenuhnya selesai, namun dirinya dan seluruh pengurus baik tingkat DPD maupun DPC, akan terus berupaya untuk melengkapi syarat untuk kemenangan Partai Gelora di Tahun 2024.

“kami sudah melakukan konsolidasi kepada tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh agama sebagai langkah kerja awal untuk membangun silaturahmi” Katanya.

Ketua DPW H. Haris menyampaikan Untuk memastikan kesiapan struktur dan melaksanakan program kerja-kerja pemenangan dan dalam rangka konsolidasi struktur karena dalam struktur DPD dengan struktur ini baru bisa kita SK kan seluruh struktur DPD ini.

“mudah-mudahan dengan legitimasi organisasi ini bisa memberikan energi baru bagi struktur, untuk bisa melakukan manufer-manufer diwilayah teritorialnya” Tuturnya

Power real merupakan Kekuatan politik ini jangan ada diangan-angan, tapi harus jelas dan power real ini harus bisa dihitung diperkirakan secara saintifik kita tidak mau membuat hitung-hitungan yang sipatnya gembling.

“target 2024 partai gelora harus sejajar dengan partai elit nasional adapun di daerah daerah masing-masing harus sejajar dengan partai elit, dia harus mempunyai kursi yang cukup atau paling tidak partai yang lolos di parlementary threshold”pungkas H. Haris.(Kostaman)

About admin

Check Also

Viman dan Influencer Kota Tasikmalaya Ajak Anak Yatim Berbagi Ribuan Takjil

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Ngabagi takjil di Jalanan (Ngabatalan) part IV ini yang digagas para influencer …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *