Home / Berita Nasional / Polres Tasikmalaya Kota Kumpulkan Donasi Peduli Banjir

Polres Tasikmalaya Kota Kumpulkan Donasi Peduli Banjir

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Seusai melaksanakan Apel Pagi, Dilanjutkan giat solidaritas pengumpulan dana melalui Kotak Amal Peduli Bencana Banjir yang terjadi di beberapa wilayah di Wilayah hukum Polda Jabar. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota, selasa (7/1/2020).

Dalam kesempatan itu, Kapolres Tasikmalaya Kota. AKBP Anom Karibianto. S. Ik. Mengatakan dalam rangka kebersamaan dan empati kepada masyarakat yang mendapat musibah banjir.

” Kegiatan ini kita lakukan dalam rangka memupuk rasa kebersamaan dan empati kepada orang lain yang saat ini mendapatkan musibah bencana Banjir dan membutuhkan bantuan, semoga sedikit rejeki yang kami sisihkan untuk mereka dapat meringankan beban hidup yang saat ini menimpanya. Semoga bermanfaat dan menjadi amal ibadah bagi anggota polri ” ungkapnya.

Selain Personil Polri yang memberikan sumbangan juga ASN Polres Tasikmalaya Kota serta Para Kapolsek Jajaran Polres Tasikmalaya Kota yang saat ini secara bersamaan mengikuti kegiatan Rapat di Aula Bhayangkara Polres Tasikmalaya Kota.

Dengan sigap dan tanpa ragu ragu Polwan Polwan Membawa Kardus bekas tertuliskan Sumbangan Bencana Banjir berkeliling menghampiri seluruh anggota Polri Baik Perwira maupun Bintara yang ada saat apel pagi ini selasa 7 Januari 2019 Jam 08.00 Wib.

” Terimakasih kepada seluruh personil Polres Tasikmalaya Kota yang telah menyisihkan sebagian rejekinya untuk berbagi kepada sesama anak bangsa yang saat ini menerima musibah dari Allah Swt. Semoga rejeki yang disisihkan tersebut menjadi amal ibadah dan mendapatkan pahala yang berlimpah dari Allah SWT. ” Ungkap Kabag Sumda Kompol. II Rusdiandi. S. Pd. I. MH.(ib)

About admin

Check Also

Baresvi Siap Menangkan Viman Jadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Barisan H Evi Silviani (Baresvi) melakukan kegiatan berbagi Takjil di wilayah Jl Nagarawangi, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *