Home / Berita Jabar / Wali Kota ‘Jebol’ Vaksin di Lingkungan Jelat Kelurahan Pataruman

Wali Kota ‘Jebol’ Vaksin di Lingkungan Jelat Kelurahan Pataruman

Banjar Faktualjabar.com- Berdasarkan data yang dirilis Dinas Kesehatan Kota Banjar per-tanggal 26 Oktober 2021, bahwa wilayah Kelurahan Pataruman baru mencapai 57,8%., capaian tersebut masih dianggap belum memenuhi target yang diharapkan. Walaupun Secara kumulatif, capaian vaksin di Kota Banjar telah mencapai 72,3%.

Percepatan program vaksin di Kota Banjar gencar dilakukan. Seluruh komponen,
hadir dan bergerak bersama dalam
upaya pencapaian target vaksin sebagai upaya terciptanya heard immunity di Kota Banjar.

Seperti Rabu , 27 Oktober 2021, Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si, kembali menyusuri gang di wilayah Kelurahan Pataruman, tepatnya di wilayah RT 01 RW 06 Lingkungan Jelat Kelurahan Pataruman.

Wali Kota bersama Tim Vaksinator dari Puskesmas Pataruman mendatangi rumah warga di wilayah tersebut yang belum mendapatkan layanan vaksin.

“Saya terjun bersama tim vaksinator sebagai bentuk tanggung jawab saya kepada masyarakat dalam upaya melindungi masyarakat Kota Banjar dari paparan Covid-19, “‘jelasnya

Dengan program Jebol” Wali Kota yakin, target vaksin di Kota Banjar dapat segera tercapai. Hal ini terlihat, dari antusias masyarakat yang bersedia di vaksin di rumah mereka sendiri.

“Dengan kita datang langsung ke rumah warga, mereka yang tadinya enggan divaksin, namun dengan penjelasan pentingnya vaksin, mereka bersedia divaksin. Mari kita menjadi pelopor pelaksanaan vaksin, ajak tetangga dan keluarga yang belum divaksin untuk secepatnya di vaksin”tuturnya

Namun saya ingatkan, meskipun kita sudah divaksin, kita jangan sampai mengabaikan protokol kesehatan. Prokes tetap wajib dilaksanakan untuk menghindari paparan
Covid-19 ,” pungkas Wali Kota.( Wan )

About admin

Check Also

Harapan PD Persis Kota Tasikmalaya Saat Viman Menjadi Walikota

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Viman Alfarizi Ramadhan melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah (PD) Persis Kota Tasikmalaya dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *