Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / SD IT At Taufiq Al Islamy Membangun Generasi Unggul melalui Pedoman Al-Quran

SD IT At Taufiq Al Islamy Membangun Generasi Unggul melalui Pedoman Al-Quran

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- SD IT At Taufiq Al Islamy menggelar acara tahunan Khatmul Quran dan Imtihan di halaman sekolah Jalan Batara No. 70 Kelurahan Kahuripan Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya pada hari Kamis, 15 Juni 2023, dimulai pada pukul 08.00 WIB s.d. pukul 13.00 WIB
SD IT At Taufiq Al Islamy sebagai lembaga sekolah dasar formal bernaung di bawah Yayasan Ar Rifahiyah, mulai berdiri pada tahun 2014, tepatnya di bulan Juli 2014 sudah memulai proses pembelajaran. SD IT At Taufiq Al Islamy sebagai sekolah yang berlandaskan nilai-nilai Al Quran dan As Sunnah, mempunyai visi menjadikan generasi sholeh, cerdas terampil dan mandiri.

Untuk mencapai visi tersebut, internalisasi nilai-nilai keislaman selalu diterapkan dalam setiap kegiatan sekolah baik pembelajaran di kelas maupun pembiasaan di luar kelas. Salah satu program unggulan untuk mencapai visi tersebut adalah Program Tahsin Tahfidz Al Quran.

Mulai tahun 2016, SD IT At Taufiq Al Islamy bekerjasama dengan Ummi Foundation, di bawah bimbingan Ummi Bandung Raya untuk menerapkan metode pembelajaran Al Quran bernama Metode Ummi. Beberapa kegiatan yang sudah dilaksanakan meliputi perencanaan program, sertifikasi guru Al Quran, supervisi dan coaching pembelajaran Al Quran, munaqasyah dan kegiatan puncaknya yaitu Khatmul Quran dan Imtihan.

Setelah berjalan selama kurang lebih 7 tahun, alhamdulillah SD IT At Taufiq Al Islamy sudah melaksanakan Khatmul Quran dan Imtihan sebanyak 2 kali, yaitu di Juni 2022 dan Juni 2023.

Dimana khatmul quran dan imtihan adalah kegiatan puncak dari rangkaian pembelajaran Al Quran metode Ummi sebagai bentuk pertanggungjawaban sekolah kepada orang tua atas hasil pembelajaran Al Quran siswa selama di sekolah. Selain itu, dalam acara Khatmul Quran dan Imtihan, para siswa menunjukkan sejauh mana ilmu dan pencapaian yang sudah mereka dapat.

Ketua Pembina Sekolah SD IT At Taufiq Al Islamy, Ust. H. Yadi Mulyadi, SH menyampaikan bahwa sekolah yang dipimpinnya merupakan sekolah dasar Islam terpadu yang memiliki ciri karakter yang berbeda dengan sekolah lain, perbedaan ini adalah mempunyai keunggulan dalam Al-quran atau nilai plus.

Salah satu keunggulan pertama adalah Anak-Anak yang keluar dari SD IT At Taufiq anak-anak harus bisa dia menghafal Al-quran secara tartil bacaannya, dan targetnya hafal 2 Juz.

Selanjutnya juga dari sisi buku-buku referensi yang dipakai oleh SD IT At Taufiq merupakan sekolah perpaduan artinya memadukan refensi Al-Quran Islam dengan sains, dan tidak lagi menggunakan buku biasa, yang salah satunya Hari ini adalah agenda tahunan dari 460 Siswa Siswi At Taufiq dan terseleksi 127 orang, yang ikut seleksi -+ adalah 200 orang.

Lulusan dari SD IT At Taufiq banyak diterima oleh sekolah-sekolah diluar negeri. Seperti Universitas Madinah, dan masuk ke universitas Madinah sangat selektif dan ketat sekali.

Sekolah ini, kata dia, menggunakan metode Ummi, yakni membaca al quran yang langsung mempraktekan bacaannya dengan tartil sesuai kaidah ilmu tajwid.

Menurutnya, anak-anak lulusan sekolah ini diwajibkan untuk menghatamkan Al Quran secara tartil bacaannya dan dua juz hafal Al Quran, yaitu juz 29 dan 30.

Ia berharap kedepannya “metode ummi yang diterapkannya ini dari jilid satu sampai akhir, bisa dicapai sesuai target, artinya dari tahun ke 1,2,3, dan tahun ke 4 sudah selesai dan tahun ke 5 dan ke 6 sudah masuk kategori hapalan. 

“Para generasi penerus ini menjadi harapan kita semua di masa depan dengan berbekal Akhlak Iman dan Aqidah yang kuat,” pungkasnya. H. Yadi Mulyadi, S.H.

About Redaksi Faktualjabar

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *