Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Tercium Rugikan Keuangan Negara Di TPT Sopla – Cibogo, LAKRI Pangandaran Angkat Bicara

Tercium Rugikan Keuangan Negara Di TPT Sopla – Cibogo, LAKRI Pangandaran Angkat Bicara

Pangandaran, Fajtualjabar.com – Selesainya pembangunan pekerjaan pelengkap ruas jalan Sopla – Cibogo, dengan sumber anggaran Rp 176.953.000, sumber dana dari DAU APBD Kabupaten, dengan nomor kontrak : 620/4405/SPK/DPUTRPRKP.2/2023, yang dikerjakan oleh CV. Damar Buana, pekerjaannya diduga tidak sesuai dengan spesifikasi teknis yang ada, hal ini diduga kuat menyalahi aturan dan disinyalir korupsi.

Dugaan penyimpangan tersebut terungkap berdasarkan penelusuran Lembaga Anti Korupsi Republik Indonesia (LAKRI) beserta beberapa awak media dilapangan yang menemukan kejanggalan terkait proyek TPT dalam pelaksanaannya.

Hal ini sungguh disayangkan mengingat anggaran pembangunan tersebut dikerjakan kurang maksimal dan terkesan asal jadi.

Terlihat jelas kejanggalan tersebut terindikasi curi kuantitas demi meraup keuntungan yang lebih besar. Galian dasar pondasi tidak digali dititik lokasi sambungan TPT sebelumnya dan dasar galian variatif.

Adanya kejanggalan dalam pelaksanaan pekerjaan tersebut akibat lemahnya pengawasan dari dinas terkait sehingga pelaksana dalam melaksanakan tugasnya untuk kegiatan terindikasi asal jadi dan abaikan kuantitas dan kualitas suatu pekerjaan.

hal tersebut diungkap Ketua LAKRI Kabupaten Pangandaran Apudin, saat diwawancarai oleh beberapa awak media, Kamis (12/10/2023).

“Tentu kami sudah berkoordinasi dengan dinas terkait dengan menyampaikan beberapa hal terkait pekerjaan tersebut. Dengan mengumpulkan bukti – bukti dan saksi yang berkompeten serta berkoordinasi dengan pihak penegak hukum agar kasus ini secepatnya bisa ditindaklanjuti sesuai dengan hukum yang berlaku”, pungkas Apudin. (driez)

About Redaksi Faktualjabar

Check Also

Viman dan Influencer Kota Tasikmalaya Ajak Anak Yatim Berbagi Ribuan Takjil

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Ngabagi takjil di Jalanan (Ngabatalan) part IV ini yang digagas para influencer …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *