Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Danrem 062 Kolonel Kunjungi Bendungan Leuwikeris

Danrem 062 Kolonel Kunjungi Bendungan Leuwikeris

Kabupaten Tasikmalaya, faktualjabar.com-Danrem 062 mengunjungi Bendungan Leuwikeris didampingi apartur pemerintah diantaranya Camat, Kepala Desa dan hadir juga dari pihak BBWS Citanduy.

bendungan Leuwikeris dibangun untuk lebih mengoptimalkan pemanfaatan ketersediaan air sebesar 5.30 Milyar m3/Tahun.

Tujuan Mengairi daerah Irigasi seluas 11.216 ha, menyediakan air baku di sekitar kota Banjar, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis sebesar 845 liter/detik, mereduksi banjir periode 25 tahun sebesar 11.7 % dari 509,7 m3 /detik menjadi 450.02 m3/detik, mendapatkan menghasilkan daya listrik sebesar 20 megawatt, serta bisa meningkatkan potensi pariwisata.

Kunjungan Danrem 062 Kolonel Inf. Kosasih, SE menyampaikan kepada awak media bahwa pekerjaan bendungan Leuwikeris ini merupakan pekejaan yang sangat strategis untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat baik listrik.

“dan kebutuhan yang lainnya diantaranya dijadikan obyek wisata, sehingga bisa sinergi kegiatan terpadu dengan dinas pariwisata” Kata Kosasih

Harapan kedepannya bahwa adanya bendungan Leuwikeris ini perekomian masyarakat akan meningkat, dalam pengelolaan bendungan ini harus natural saja agar tidak ada efek atau dampak dari bendungan tersebut.

“bahwa motto yang disampaikan kepada masyarakat publik bekerja dengan semangat agar sesuai dengan harapan pemerintah”tamabahanya

perwakilan BBWS Citanduy Bambang Hidayah menuturkan kedatangan danrem Bendungan Leuwikeris untuk menambah spirit, dan proyek ini bagian dari program satelit nasional.

“Bahwa wilayah pembangunan masyarakat disekitar bendungan sangat positif membawa dampak yang sangat baik terutama nantinya bisa menjadi aset wisata yang akan mendatangkan sumber pamasukan dan meningkatkan perekonomian masyarakat” Tuturnya

Masa proyek ini ditarget harus selesai pada pertengahan 2023 proyek ini harus selesai, dan sesuai dengan akhir perencanaan bahwa diakhir tahun 2023 akan melakukan penutupan terowongan.

Genangan air mencapai 80 juta m3 sesuai target kapasitas kami, ujar Bambang selain manfaat untuk irigasi Bendungan ini seluas 11.216 ha. dalam rangka penyediaan air baku untuk wilayah Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Tasikmalaya sebesar 845 liter/detik. pungkas Bambang.(kostaman)

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *