Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / 57 Anak Yatim Piatu dan Jompo Yayasan Wadhi Barkah Dapatkan Sembako dari Hj Siti Mufattahah

57 Anak Yatim Piatu dan Jompo Yayasan Wadhi Barkah Dapatkan Sembako dari Hj Siti Mufattahah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com-Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Hj Siti Mufatahah mengadakan aksi sosial dengan membagikan sembako kepada masyarakat yang ada di dapilnya, yang meliputi wilayah Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Garut dalam rangka dua dekade Partai Demokrat, yang dilaksanakan di Yayasan Wadhi Barkah Kp Lengo Kel. Bantarsari Kec. Bungursari, juma’t (3/9/2021).

Dalam Kesempatan itu,Kang Icong Perwakilan dari Anggota DPR RI Hj Siti Mufattahah mengatakan aksi sosial kali ini dilakukan di Yayasan Wadhi Barkah dengan membagikan paket sembako sebanyak 57 paket yang diberikan kepada anak yatim/piatu & jompo.

“Alhamdulilah Hari ini kami bisa bersilaturahmi dengan Yayasan Wadhi Barkah, dengan Membagikan Sembako dalam Rangka 2 Dekade Partai Demokrat Titipan dari Ibu Hj Siti Mufatahah” Katanya.

Sambung Kang Icong, hari ini dirinya mendapatkan amanah untuk membagikan Kedua titik diantaranya pertama, Yayasan Wadhi Barkah yang berada di Jl Bantar Kota Tasikmalaya, dan yang kedua di Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya.

“Semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat bagi masyarakat, dan sedikit meringankan Beban warga dimasa Pandemi ini” Tandasnya

Sementara itu Ustad Edi Rohaedi pengurus Yayasan Wadhi Barkah berterimakasih atas kepedulian yang diberikan kepada anak Yatim/Piatu dan Jompo yang ada di Yayasan Wadhi Barkah.

“semoga apa yang diberikan kepada kami diganjar oleh Alloh SWT, menjadi pahala yang berlipat ganda” singkatnya.(ib)

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *