Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Ketua Kwarcab Kota Tasik KMD Bisa Meningkatkan Kecakapan Hidup

Ketua Kwarcab Kota Tasik KMD Bisa Meningkatkan Kecakapan Hidup

Kota Tasikmlaya, faktualjabar.com-Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Tasikmalaya menggelar Kursus Mahir Tingkat Dasar yang dibuka langsung oleh Ketua Kwarcab Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf di salah satu sekolah di Mangkubumi, Kamis (17/11/2022).

H.M. Yusuf selaku Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Tasikmalaya terpilih 2023-2008,produk muyawarah cabang v Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Tasikmalaya mengucapkan selamat dan menyambut baik diselenggarakannya kegiatan ini.

“Seperti yang kita pahami bersama bahwa gerakan pramuka bertujuan membentuk setiap anggotanya memiliki kepribadian yang berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa dan memiliki kecakapan hidup sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun negara kesatuan republik indonesia, mengamalkan pancasila serta melestarikan lingkungan hidup” bebernya

Selanjutnya, Gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pendidikan kepramukaan bagi kaum muda, guna menumbuhkan tunas bangsa agar menjadi generasi yang lebih baik, yang sanggup bertanggungjawab dan mampu membina serta mengisi kemerdekaan nasional.

“Ingat pada tahun 2045 kelak saat republik indonesia berusia 100 tahun, anak-anak yang kita bina sekarang tentu sedang memimpin negara ini, ini yang disebut bonus demografi, oleh karena itu kaum muda yang sekarang kita bina melalui gerakan pramuka di gugus depan masing-masing, saya yakin pada saatnya, mereka akan menjadi pemimpin dan menjaga indonesia tetap utuh serta menjadi negara yang disegani di dunia internasional” jelasnya.

H.M. Yusuf pun memaparkan Pembinaan bagi kaum muda itu dalam pelaksanaannya, diperlukan dukungan anggota dewasa.

“Anggota dewasa dalam gerakan pramuka mempunyai tugas yang berbeda-beda, para pembina, pelatih pembina, majelis pembimbing dan staf, masing-masing melaksanakan tugas sesuai dengan fungsinya. sehubungan dengan hal tersebut, anggota dewasa diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dirinya melalui pendidikan dan pelatihan. salah satunya melalui kursus pembina pramuka mahir tingkat dasar  ini.” pungkasnya.

About admin

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *