Infonya Jawa barat
Home / Berita Jabar / Bantuan Sosial Untuk Warga Tidak Mampu di Wilayah Bhabinkamtibmas

Bantuan Sosial Untuk Warga Tidak Mampu di Wilayah Bhabinkamtibmas

Banjar, faktualjabar.com – Polres Banjar Polda Jawa barat, Bhabinkamtibmas kelurahan Muktisari melaksanakan salah satu program dari Polres Banjar yaitu Polres Banjar Berbagi dengan memberikan bansos berupa paket sembako bagi lansia yang berada di wilayah binaanya.

Bripka Deni Muhtar secara langsung mengunjungi salah seorang lansia yaitu Ibu Bayeum yang berusia 85 tahun bertempat di Lingkungan Sidamukti Rt 05 Rw 05 Kelurahan Muktisari Kecamatan Langensari Kota Banjar.
Serta memberikan bantuan berupa paket sembako.

Kapolsek Langensari AKP Yudy Ristiyanto, S.H menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas masih terus melaksanakan program Polres Banjar Berbagi dengan menyasar masyarakat kurang mampu yang ada di wilayah desa binaannyan

” Pemberian bantuan sosial sembako dari Polres Banjar ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri kepada warga khususnya lansia yang berada di Kelurahan Muktisari.
Semoga bantuan ini bermanfaat bagi yang menerimanya, ” ucap Kapolsek, Senin.(19/12/2022).

Hal senada disampaikan Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, S.H., S.I.K., M.M. melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H, Bhabinkamtibmas secara langsung menyasar warga kurang mampu di wilayah binaanya, sehingga bantuan dari program Polres Banjar Berbagi benar-benar tepat sasaran.

” Semoga bansos yang disalurkan bagi warga kurang mampu bisa bermanfaat dan mengurangi beban mereka, ” ujar Nandi.

About Redaksi Faktualjabar

Check Also

Influencer Kota Tasikmalaya ‘Ngabatalan’ bersama Viman di Tugu Bersejarah

Kota Tasikmalaya, faktualjabar.com- Sejumlah Influencer Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang ada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *